DPD KAI Jambi Sukses Gelar Penyumpahan Advokat 31 Januari 2023

0 7,855

KAI – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kongres Advokat Indonesia (KAI) Jambi sukses menggelar Penyumpahan Advokat di Pengadilan Tinggi Jambi, Rabu (31/1/2024). Dengan diikuti oleh 19 orang peserta penyumpahan advokat, acara berlangsung lancar dan khidmat.

“Selaku pimpinan KAI Jambi, saya mengucapkan selamat dan sukses kepada para advokat yang baru saja diambil sumpah dan janjinya oleh pengadilan tinggi di Jambi. Semoga para advokat yang baru diambil sumpah dan janji dapat memegang teguh apa apa yang telah diikrarkan pada saat pengambilan sumpah, dan berpegang teguh pada kode etik advokat,” kata Ketua DPD KAI Jambi Adv. Budi Asmara, S.H.

Pimpinan KAI Jambi juga para advokat yang baru disumpah untuk tidak sungkan menimba ilmu, berbagi cerita dan pengalaman dalam dunia advokat profesional.”DPD dan Pengurus lainnya membukakan pintu, waktu dan kesempatan, apabila para advokat yang baru, mau berbagi, sharing, berbagi pengalaman, didunia advokat, kantor DPD, terbuka kepada para advokat, baik yang ada di Jambi ataupun kabupaten, kebetulan di kota Jambi, kami persilahkan. Kantor KAI Jambi adalah rumah besar kita bersama,” tambahnya.

Tak lupa rasa terima kasih diucapkan kepada setiap pihak yang andil dalam terlaksananya pelaksanaan ini. “Saya menghaturkan terima kasih yang setinggi-tingginya, kepada ketua PTN Jambi yang telah mengambil sumpah secara khidmat, lancar, dan sukses, semoga saja, untuk berikutnya kerjasama ini akan kita tingkatkan dalam penerimaan advokat-advokat yang baru. Terima kasih kepada Ibu Siti Jamaliah Lubis, selaku Presiden KAI dan sekjen Bapak Apolos Djara Bonga, yang telah memberi petunjuk dalam pelaksanaan ini, sehingga acara dapat terlaksana dengan lancar, dengan semua pihak juga yang telah mendukung terselenggaranya acara ini, Terima Kasih,” tutupnya.

Acara yang dimulai sejak pagi pukul 09.00 WIB ini dihadiri oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Jambi bapak Krosbin Lumban Gaol, S.H., M.H., Ketua DPD Adv. Budi Asmara, S.H., Sekretaris DPD Adv. Edy Syam’s, S.H., M.H., Bendahara DPD Adv. Meli Cahlia, S.H., Ketua DPC Kota Jambi Adv. Romiyanto, S.H., dan para pengurus lainnya.

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.